Cara Membuka File ENC di HP Android (+Gambar)

Cara Membuka File ENC di HP Android

Tahukah kamu kalau file dokumen yang kamu kirimkan dapat berubah format menjadi ENC? Umumnya format file seperti ini bisa kita temui pada aplikasi chatting seperti whatsapp, line, email dan aplikasi serupa lainnya. 

Perubahan ini bertujuan untuk melindungi file yang sedang dikirimkan agar tetap terlindungi dan terjaga keamananya dari oknum yang tidak bertanggung jawab.

Membahas soal ENC sebenarnya apa yang dimaksud file ENC yang sering dijumpai di dalam HP Android dan Laptop? Bagi kamu yang belum tahu, ENC merupakan singkatan dari Encryption atau Enkripsi yang biasa digunakan untuk melindungi file penting. Biasanya butuh sebuah kode khusus untuk membuka file ini.

Ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk membuka file ENC. Beberapa diantaranya kamu bisa menggunakan layanan pihak ketiga seperti aplikasi atau melalui website yang dikhususkan untuk membuka file seperti misal file enc. Penasaran? Berikut tutorialnya.

 Daftar Isi Artikel(toc)

Cara Membuka File ENC di Android

#1. Menggunakan Aplikasi RAR

Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk membuka file ENC yaitu RAR. Sebelum masuk ke tutorial, kamu bisa mengunduh aplikasi RAR dari Google Play atau melalui tautan berikut:

Buka aplikasi RAR lalu masuk ke dalam folder yang berisi file ENC yang mau dibuka.

Kemudian ketuk tahan file tersebut hingga muncul sebuah menu pilihan > lalu pilih Ubah Nama.


Cara membuka file enc

Ubah format file tersebut dari .ENC menjadi .rar lalu pilih OK.


Cara membuka file enc

Setelah berubah format menjadi rar, ketuk tahan file tadi lalu pilih Ekstrak Disini.


Cara membuka file enc

Selesai.

Proses lamanya pengekstrakan file tergantung dari besar dan kecilnya ukuran file yang sedang diekstrak. Semakin besar ukuran file maka semakin lama pula proses pengekstrakannya.

#2. ZArchiver

Cara kedua kamu bisa juga menggunakan aplikasi ZArchiver. Sebenarnya hampir sama dengan aplikasi rar. Buat kamu yang sudah punya aplikasi ZArchiver silahkahkan ikuti panduan berikut.

  • Pertama-tama buka aplikasi ZArchiver.
  • Setelah itu silahkan buka Folder yang berisi file ENC yang hendak dibuka.
  • Selanjutnya ketuk sekali pada file enc tersebut lalu pilih Ekstrak File.
  • Tunggu hingga proses Ekstraksinya selesai.

Seperti aplikasi rar, lama proses pengekstrakan tergantung dari besar atau kecilnya ukurang file enc tersebut. Dan juga di sini kamu tidak perlu mengganti format file dari enc ke rar / zip. Jadi lebih mudah dan praktis.

Cara Membuka File ENC secara Online

Untuk membuka file ENC kita bisa juga memanfaatkan layanan dari beberapa website yang ada di internet tanpa harus menginstal aplikasi tambahan lainnya. Untuk lebih jelasnya ikuti paduan di bawah ini.

#Melalui Extract.me

Pertama-tama buka website extract.me atau melalui tautan berikut http://extract.me/id/

Setelah website terbuka, silahkan kamu ketuk Pilih File.

Cara membuka file enc

Kemudian pilih file yang memiliki format ENC.

Cara membuka file enc

Setelah itu akan terlihat isi dari file ENC yang baru saja di upload.

Selanjutnya pilih Simpan Sebagai Zip untuk mengunduh file tersebut.


Cara membuka file enc

Terakhir Ekstrak File yang baru saja diunduh dengan aplikasi RAR atau ZArchiver.

Cara membuka file enc

Selesai.

Nah itulah cara membuka file enc baik di hp android maupun di laptop. Semoga bermanfaat.

Tags
Our website uses cookies to enhance your experience.
Accept !