Bagaimana cara membuat anime di capcut? Beberapa waktu lalu sempat viral di sosial media video dengan wajah yang diberi efek anime.
Di aplikasi CapCut Kita bisa dengan mudah membuat efek anime seperti itu. Kita bisa memanfaatkan fitur Style - Anime untuk mengubah wajah pada foto menjadi ala anime.
Yuk langsung saja kita pelajari caranya berikut ini!
Daftar Isi Artikel(toc)
Baca juga: Cara Membuat Suara Google di Aplikasi CapCut(alert-passed)
Cara Membuat Foto Anime di CapCut
Kita buat dari awal ya.
Yang pertama buka CapCut kamu lalu buatlah Project Baru.
Kemudian tambahkan foto yang ingin diedit menjadi anime. Lalu pilih Add.
Catatan: Usahakan gambar wajah di dalam foto tidak tertutupi ya. Kalau tidak, hasilnya bakalan nyeleneh.(alert-warning)
Setelah itu klik timeline fotonya sekali, lalu buka menu Style/Gaya di menu bagian bawah.
Kemudian geser layar ponsel kamu ke arah kiri, setelah itu pilih efek Anime.
Tunggu sejenak hingga foto kamu berubah menjadi anime. Kalau sudah pilih ikon Centang.
Sampai sini kamu sudah berhasil membuat foto anime di CapCut. Mudah banget kan?
Seperti biasa, terakhir simpan hasil editan tadi dengan kualitas 480p, 720p, atau 1080p. Lalu atur frame ratenya jika diperlukan.
Setelah itu pilih ikon upload dan tunggu proses Exporting selesai.
Apa hanya foto saja? Tidak juga, kamu bisa menggunakan video untuk membuat efek anime, tapi terkadang ada beberapa efek yang tidak bisa digunakan.
Semoga artikel ini bermanfaat, thanks sudah berkunjung - odebery.com.
Baca juga: Cara Mengedit Foto Menjadi Video di Aplikasi CapCut(alert-passed)