Cara Membuat Tulisan Arab di Capcut Agar Tidak Terbalik

Cara Membuat Tulisan Arab di Capcut

Odebery.com - Cara penulisan huruf bahasa arab berbeda dengan huruf abjad. Huruf arab dapat ditulis dari arah kanan ke arah kiri, sedangkan huruf abjad kebalikannya. Oleh karena itu ketika kamu menambahkan tulisan arab ke dalam sebuah aplikasi maka teks tersebut biasanya akan terbalik. 

Hal ini disebabkan karena aplikasi yang digunakan tidak memiliki dukungan bahasa RTL. Sehingga apapun jenis teks yang ditambahkan hanya akan dibaca satu arah saja yaitu dari kiri ke kanan.

Lalu bagaimana mengatasi masalah tulisan terbalik di capcut? 

Karena aplikasi capcut tidak memiliki dukungan bahasa RTL maka untuk mengakalinya yaitu dengan membalikkan terlebih dahulu tulisan arabnya. Untuk itu kamu memerlukan layanan untuk mengubah arah tulisannya.

Cara Membuat Tulisan Arab di Capcut Agar Tidak Terbalik

Sebelumnya, pastikan kamu sudah menyalin tulisan arab yang ingin ditambahkan ke dalam video capcut. Berikut tutorialnya:

Pertama buka website https://www.arabic-text.com/ lalu paste tulisan arab yang telah kamu copy sebelumnya di bagian Input. Kemudian tekan tombol >> untuk memulai proses konvertingnya. Setelah itu copy tulisan arab pada bagian Output.

(Disarankan memakai browser Chrome)

Cara Membuat Tulisan Arab di Capcut

Langkah selanjutnya buka aplikasi Capcut lalu masuk ke dalam salah satu projek milikmu. Kemudian pilih Teks -> Tambahkan Teks -> lalu paste teks arab tadi di kolom Masukkan Teks

Cara Membuat Tulisan Arab di Capcut

Catatan: Ada sedikit kekurangan menempelkan tulisan arab di capcut. Yaitu ketika kamu memberikan warna atau gaya di teks tersebut, efeknya tidak langsung diterapkan. Kamu harus keluar terlebih dahulu supaya efek dari gaya bisa muncul dari  teks tersebut.

Hal ini sudah aku bandingkan dengan teks biasa yang diketik menggunakan keyboard dan hasilnya, teks dari keyboard langsung dapat menampilkan efek ketika kita pilih. (Apa ini hanya di device aku saja?)

Artikel: Cara Membuat Tulisan Arab di Capcut Agar Tidak Terbalik

Rekomendasi artikel:

Our website uses cookies to enhance your experience.
Accept !