Odebery.com - Instagram merupakan aplikasi sosial media yang populer dan banyak diminati di kalangan anak muda. Melalui aplikasi ini, pengguna dapat membagikan momen-momen berharga mereka dengan sebuah foto atau video.
Selain itu, pengguna juga dapat menambahkan berbagai hastag yang relevan dengan foto maupun video yang diunggahnya, supaya dapat dilihat oleh orang lain yang masih satu minat dengan hastag tersebut.
Nah, teknik seperti ini cukup efektif untuk menambah followers dan like. Semakin banyak like pada postingan, maka bisa membuat seseorang semakin percaya diri bahwa apa yang akan diposting nanti juga mendapatkan jumlah like yang banyak.
Tahukah kamu bahwa jumlah like dapat mempengaruhi kesehatan mental, lho. Hal ini berdasarkan laporan royal society for public health dikutip dari CNET.
Oleh sebab itu, sebagian orang yang memiliki sedikit like atau bahkan tidak ada sama sekali memilih untuk menghilangkan jumlah like mereka. Hal ini supaya mereka lebih fokus ke produktif konten daripada jumlah like ig.
Cara Menyembunyikan Jumlah Like di Instagram
Berikut langkah menyembunyikan jumlah like instagram:
1. Postingan Pribadi
Pertama jalankan aplikasi instagram lalu buka salah satu postingan yang ingin disembunyikan jumlah likenya.
Kemudian pilih opsi Tiga Titik di atas postingan -> pilih Sembunyikan Jumlah Suka.
Untuk menampilkan kembali jumlah like yang menghilang, kamu cukup melakukan langkah yang sama lalu pilih batal sembunyikan. Setelah itu like pada postingan kamu akan muncul kembali
2. Postingan Orang Lain
Sedangkan untuk menyembunyikan jumlah suka pada postingan orang lain, kamu bisa mengaturnya di dalam setelan akun instagram milikmu.
Pertama buka menu Pengaturan -> Privasi -> Postingan. Setelah itu aktifkan opsi Sembunyikan Jumlah Suka dan Tayangan.
Artikel: Cara Menyembunyikan Jumlah Like di Instagram
Rekomendasi artikel lainnya:
- Cara Menghilangkan Nama Efek di Instagram Story
- Cara Menambahkan Link Youtube di Story Instagram
- Cara Menghilangkan Saran Teman di Instagram